Menghadapi PSBB, PKK Diharap Menjaga Lingkungan Agar Tetap Kondusif Dalam Menyikapi PSBB
Dwi S Yanie 08 Januari 2021 17:45:45 WIB
Sidoharjo (SIDA) - Jum'at, 8 Januari 2021 di Balai Kalurahan Sidoharjo diadakan pertemuan perdana pengurus PKK Kalurahan Sidoharjo dengan pembatasan peserta dan penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid 19.
Pertemuan dipimpin oleh Ketua TP PKK Kalurahan Sidoharjo (MARYATI).
Lurah Sidoharjo (EVI NURCAHYANI,SIP) yang hadir dalam acara ini menyampaikan informasi terkait penerapan PSBB di Kabupaten Gunungkidul mulai tanggal 11 hingga 25 Januari 2021 mendatang.
Untuk itu pengurus PKK diharap menjadi pelopor dalam menyikapi PSBB dengan bijaksana serta mampu memberikan penjelasan pada lingkungannya sehingga masyarakat tetap kondusif dalam menyikapi PSBB ini.
Kegiatan diluar rumah yang tidak penting untuk ditiadakan dulu.
Disampaikan juga mengenai program kerja PKK Tahun 2021 yang didanai oleh APBKal untuk bisa dilaksanakan dengan bijaksana pula tetap patuhi protokol dan ingat 3M.
Riska Lasmiasih (BAMUSKAL Sidoharjo) menekankan kepada pengurus PKK untuk memanfaatkan pekarangan rumah dengan menanam sayur dan buah dilingkungan rumah sesuai slogan CETING MBAH SALIMAH.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Persiapan Pilkada, PPK Kapanewon Tepus Adakan Koordinasi
- Optimalkan PAD, Lurah Koordinasi Dengan Lembaga
- Senam Sehat Bersama Mbak Nofi, Diselingi Games Jadi Tambah Fresh
- Rakor RDS Bulan November, Di Hadiri Ketua TPPS
- Tim Inti Padukuhan Klepu, Bermusyawarah Di Balai Kalurahan Sidoharjo
- Pemerintah Kapanewon Tepus Monitoring Pelaksanaan APBKal Sidoharjo Tahun 2024
- Verifikasi Lapangan Dari BKAD Kabupaten Gunungkidul Atas Usulan Penghapusan Piutang PBB-P2