Sosialisasi Padat Karya Potensi Desa Dana Is Tahun 2021
Dwi S Yanie 27 Mei 2021 15:26:13 WIB
Sidoharjo (SIDA) - Kamis, 27 Mei 2021 bertempat di Balai Padukuhan Puleireng Kalurahan Sidoharjo Kapanewon Tepus dilaksakanan sosialisasi Padat Karya Potensi Desa melalui Dana Keistimewaan DIY Tahun 2021. Dalam acara ini hadir Ketua DPR DIY, Kepala Dinas Tenaga kerja dan Transmigrasi DIY, Kepala Dinas Tenaga kerja dan transmigrasi Kabupaten Gunungkidul, Panewu Tepus, Lurah Sidoharjo, Carik, Pangripto dan Masyarakat Padukuhan Puleireng.
Acara yang dilakukan dengan protokol kesehatan ini membahas tentang kegiatan padat karya untuk rehap Balai Padukuhan Puleireng dari Dana Keistimewaan Tahun 2021.
Ketua DPR DIY Bapak Nuryadi menjelaskan bahwa usulan dari padukuhan bisa diusulkan melalui dua cara yakni pertama musrenbang yang diusulkan ke kalurahan yang selanjutnya kalurahan akan mengusulkan ke Musren Kapanewon dan yang kedua melalui pokok pikiran dewan yang langsung diusulkan kepada DPR.
selanjutnya Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi DIY Bapak Aris menjelaskan syarat Padat Karya yang harus memperkerjakan pengangguran dan setengah pengangguran, tepat waktu, dan tepat target.
Sedangkan Dukuh Puleireng, Aris Munandar menyampaikan kesiapan mengenai kegiatan tersebut dan akan mematuhi aturan-aturan yang ada.
Lurah Sidoharjo, Evi Nurcahyani, SIP menyampaikan ucapan terimakasih kepada DPR DIY atas perhatian dengan memberikan Dana Keistimewaan kepada Padukuhan Puleireng.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Daring Pemberdayaan Masyarakat Desa
- SMP Negeri 1 Tepus Mulai Berlakukan Kesepakatan Bersama Pergi Sekolah Tanpa Membawa Motor
- Taruna Tani Wujudkan Ketahanan Pangan dan Peduli Stunting Melalui Kebun Gizi
- Perbaikan Kios Lembaga di Krapyak Dimulai, Wujud Optimalisasi Aset Kalurahan
- Forum Pendamping Budaya se-Gunungkidul Gelar Rapat, Fokus pada Pendataan dan Perencanaan Program
- Koperasi Desa Merah Putih Sidoharjo Gelar Rapat Koordinasi, Siapkan Strategi Penguatan Modal dan Pem
- Perguliran Dana BUMDesma Mekarsari Tepus LKD di Padukuhan Klepu, Kalurahan Sidoharjo






















