Monitoring Kesiapan Kalurahan Dalam Penyaluran BLT DD

Dwi S Yanie 10 Maret 2022 19:42:21 WIB

Sidoharjo (SIDA) - Kamis, 10 Maret 2022 Kalurahan Sidoharjo kedatangan Panewu, Jawatan Kemakmuran serta Jawatan Praja Kapanewon Tepus guna melakukan Monitoring Kesiapan Kalurahan untuk Penyaluran BLT Dana Desa Tahun Anggaran 2022.

Pada kesempatan yang sama Lurah (Evi Nurcahyani, SIP) tidak berada ditempat karena sedang mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Lurah Baru hasil dari pemilihan lurah serentak tahun 2021 dan hasil Musyawarah Kalurahan pemilihan Lurah antar waktu yang diselenggarakan oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kalurahan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPMKP2KB) Kabupaten Gunungkidul sehingga memeritahkan Carik, Kamituwa, Danarta dan Pangripta untuk menanggapi rombongan dari Kapanewon Tepus.

Berkas yang disiapkan antara lain Peraturan Kalurahan tentang Anggaran Pandapatan dan Belanja Kaluahan Tahun Anggaran 2022, Peraturan Lurah tentang Penetapan Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tahun Anggaran 2022, Dokumen Pendataan Calon Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tahun Anggaran 2022, Dokumen Musyawarah Kalurahan Khusus terkait Penetapan Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tahun Anggaran 2022.

Dalam kesempatan tersebut Panewu Tepus (Alsito, S.Sos) menyampaikan bahwa hal ini dilaksanakan guna mengantisipasi adanya Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tahun Anggaran 2022 menerima bantuan sosial lain dari pemerintah.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung