TP PKK Kalurahan Sidoharjo Dikukuhkan Hari Ini
Dwi S Yanie 15 Maret 2022 17:59:06 WIB
Sidoharjo (SIDA)- Dengan dilantiknya Lurah baru di Kalurahan Sidoharjo Kapanewon Tepus, yakni Evi Nurcahyani, SIP maka dilantik juga Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kalurahan Sidoharjo. Acara pelantikan telah dilaksanakan di Kapanewon Tepus Kabupaten Gunungkidul pada 22 Februari 2022 lalu.
Selanjutnya, pengukuhan Ketua beserta anggota TP PKK Kalurahan Sidoharjo dilaksanakan pada Selasa, 15 Maret 2022 bertempat di Balai Kalurahan Sidoharjo.
Acara tersebut dihadiri oleh Ketua TP PKK Kapanewon Tepus dan anggota, Lurah Sidoharjo, Ketua TP PKK Kalurahan Sidoharjo beserta anggota dan perwakilan anggota PKK Padukuhan.
Ketua beserta anggota TP PKK Kalurahan Sidoharjo dikukuhkan langsung oleh Lurah Sidoharjo.
Seusai pengukuhan, Lurah memberikan sambutan dan memberikan selamat atas dilantiknya dan dikukuhkannya pengurus yang baru, semoga amanah dan dapat menjadi mitra kerja yang solid untuk Pemerintah Kalurahan Sidoharjo.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua TP PKK Kapanewon Tepus, Pasrini juga menyampaikan ucapan selamat kepada pengurus baru.
Antara TP PKK Kalurahan dan TP PKK Kapanewon agar bersinergi dan menjadi mitra yang baik dengan tujuan untuk mensukseskan 10 (sepuluh) program pokok PKK.
"Sukses selalu, semoga amanah dan lebih maju lagi", imbuhnya.
Selamat untuk pengurus TP PKK Kalurahan Sidoharjo, periode Tahun 2022-2027. Bersama Pemerintah Kalurahan Sidoharjo "Nyawiji Mesthi Dadi".
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Optimalkan PAD, Lurah Koordinasi Dengan Lembaga
- Senam Sehat Bersama Mbak Nofi, Diselingi Games Jadi Tambah Fresh
- Rakor RDS Bulan November, Di Hadiri Ketua TPPS
- Tim Inti Padukuhan Klepu, Bermusyawarah Di Balai Kalurahan Sidoharjo
- Pemerintah Kapanewon Tepus Monitoring Pelaksanaan APBKal Sidoharjo Tahun 2024
- Verifikasi Lapangan Dari BKAD Kabupaten Gunungkidul Atas Usulan Penghapusan Piutang PBB-P2
- Pendataan Keluarga Miskin Dan Muskal DTKS