Semarak Pembukaan Gelar Budaya Sidoharjo IV
Dwi S Yanie 13 Agustus 2022 13:09:35 WIB
Sidoharjo (SIDA)- Pembukaan acara Gelar Budaya Sidoharjo IV Tahun 2022 dilaksanakan Jum'at malam, 12 Agustus 2022 bertempat di Balai Kalurahan Sidoharjo.
Acara tersebut dihadiri oleh Panewu beserta Forkompimka Kapanewon Tepus, Bamuskal Sidoharjo, Lurah beserta Pamong serta lembaga Kalurahan.
Acara dibuka dengan sambutan Lurah Sidoharjo (Evi Nurcahyani, SIP). Acara ini merupakan acara pertama kali yang digelar setelah dalam kurun waktu 2 tahun terakhir terhenti karena situasi Pandemi Covid 19.
Pembukaan acara Gelar Budaya ditandai dengan pemukulan gong oleh Kapolsek Tepus yang didampingi oleh Panewu, Lurah serta Ketua Panitia HUT RI Kalurahan Sidoharjo.
Acara kemudian dilanjutkan dengan pentas Jathilan kudho Puspito dari padukuhan Pulengelo yang sudah ditunggu-tunggu penampilannya oleh warga masyarakat yang telah memadati area Balai Kalurahan Sidoharjo.
Selain panggung gelar budaya, telah dibuka stand pameran UMKM kalurahan Sidoharjo.
Gelar Budaya Sidoharjo IV tahun 2022 dalam rangka menyongsong HUT Kemerdekaan RI ke 77 akan digelar setiap malam dan puncaknya ditanggal 17 Agustus 2022.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Optimalkan PAD, Lurah Koordinasi Dengan Lembaga
- Senam Sehat Bersama Mbak Nofi, Diselingi Games Jadi Tambah Fresh
- Rakor RDS Bulan November, Di Hadiri Ketua TPPS
- Tim Inti Padukuhan Klepu, Bermusyawarah Di Balai Kalurahan Sidoharjo
- Pemerintah Kapanewon Tepus Monitoring Pelaksanaan APBKal Sidoharjo Tahun 2024
- Verifikasi Lapangan Dari BKAD Kabupaten Gunungkidul Atas Usulan Penghapusan Piutang PBB-P2
- Pendataan Keluarga Miskin Dan Muskal DTKS