Penyaluran BLT DD Untuk Tiga Bulan Sekaligus
Dwi S Yanie 03 Maret 2023 16:39:18 WIB
Sidoharjo (SIDA) - Jum'at, 3 Maret 2023, Pemerintah Kalurahan Sidoharjo menyalurkan Bantuan langsung tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap I, II dan III tahun 2023 untuk 43 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) se Kalurahan Sidoharjo. Dana BLT - DD diberikan sebesar Rp.300.000;/tahap.Pada penyaluran kali ini, karena penyaluran 3 tahap sekaligus, maka diterima Rp. 900.000;/KPM. Lurah Sidoharjo (Evi Nurcahyani, SIP) dalam sambutanya mengharapkan agar dana BLT DD di manfaatkan dengan tepat oleh KPM terutama untuk memenuhi kebutuhan konsumsi harian. Jawatan Kemakmuran Kapanewon Tepus ( Siti Salami) yang turut hadir menyampaikan bahwa sesuai dengan regulasi KPM BLT DD tahun 2023 ini berbeda dengan KPM BLT DD tahun 2022 yang lalu. Untuk itu diharapkan untuk di syukuri dan dana BLT DD ini membawa manfaat bagi KPM. Hadir pula Ketua Bamuskal Sidoharjo ( Drs. Sariyanto) dan Pendamping Desa ( Ruli Barudin, SIP). Sesuai dengan peraturan Lurah Sidoharjo nomor 1 Tahun 2023 tentang Penetapan Keluarga Penerima Manfaat BLT DD Tahun Anggaran 2023 sebanyak 43 KPM. Dalam penyaluran kali ini terdapat 35 KPM mengambil sendiri, 4 KPM diwakili anggota keluarga dalam satu KK dan 4 KPM diantar ke rumah karena lanjut usia (jompo) dan tidak ada anggota keluarga dalam satu KK.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Rangkaian Acara Dumadining Sidoharjo Ditutup Dengan Pentas Seni Jathil
- Lomba Sesorah Basa Jawa Dalam Rangka Memperingati Hari Kartini
- Upacara Peringatan Hari Kartini
- Kirab Gunungan Warnai Puncak Acara Dumadining Sidoharjo
- Pemerintah Kalurahan Sidoharjo Berikan Stimulan Untuk Gereja
- Sarasehan Dan Do'a Lintas Agama
- Anjangsana Ke Rumah Bapak Ramelan Suseno, Mantan Lurah Sidoharjo