BAZNAS SCREENING MATA GRATIS DI SIDOHARJO

11 Februari 2019 15:15:53 WIB

Sidoharjo (SID)- Sabtu 09 Februari 2019 bertempat di Balai Desa Sidoharjo Baznas Kabupaten Gunungkidul bekerjasama dengan UPPKH Kecamatan Tepus dan Pemerintah Desa Sidoharjo mengadakan bhakti sosial berupa pemeriksaan/screening mata gratis untuk mendeteksi penyakit katarak dan pterygium bagi warga masyarakat Kecamatan Tepus dan Tanjungsari. Warga nampak antusias mengikuti kegiatan tersebut. Hal ini nampak dari hadirnya warga masyarakat kecamatan lainya di wilayah Gunungkidul seperti Kecamatan Saptosari, Paliyan, Panggang, Rongkop, Semanu bahkan dari Kecamatan Karangmojo, Nglipar dan Semin. Sehingga dari target awal 150 an pasien menjadi 200-an pasien. Namun pemeriksaan tetap berjalan dengan tertib karena Baznas Kabupaten Gunungkidul menghadirkan tujuh orang dokter spesialis mata dari Fakultas Kedokteran Universitas Gajdah Mada (FK UGM) Yogyakarta. Kepala Desa Sidoharjo EVI NURCAHYANI,SIP dalam sambutanya menyampaikan terimakasih kepada Baznas dan UPPKH Kecamatan Tepus yang menyelenggarakan kegiatan bakti sosial di Balai Desa Sidoharjo. ”Terimakasih kepada penyelenggara yang sudah berkenan melaksanakan screening mata di Balai Desa Sidoharjo, sehingga warga kami tidak perlu pergi jauh jauh untuk periksa dengan dokter spesialis mata, apalagi ini gratis” paparnya. Ketua Baznas Kabupaten Gunungkidul SAMIN FAUZI menyampaikan “ Mata adalah anugerah dari Allah SWT, agar manusia bisa melihat keindahan dunia, namun katarak dan pterygium bisa menghalangi pandangan mata, sehingga Baznas mengadakan kegiatan ini agar warga Gunungkidul terbebas dari katarak dan petrygium. Sedangkan dr.Anik koordinator dokter spesialis mata FK UGM dalam kegiatan ini menyatakan sangat senang dan terharu bisa bertatap muka dengan warga Kecamatan Tepus danTanjungsari khususnya ataupun warga Gunungkidul umumnya. Karena beliau adalah putra daerah asli Kecamatan Tanjungsari namun bertempat tinggal di Kalimantan dan saat ini  sedang menempuh studi di FK UGM. ” sebagai orang asli Tanjungsari senang sekali rasanya bisa bertatap muka dengan Bapak Ibu sekalian” lanjutnya. Tindak lanjut dari hasil screening ini nantinya akan di informasikan melalui pendamping PKH masing masing Kecamatan. Hal ini seperti disampaikan MAYA DAMAYANTI koordinator UPPKH Kecamatan Tepus. ”Hasil tindak lanjut proses screening apabila di haruskan operasi dan sebagainya, termasuk rumah sakit yang di tunjuk dan waktu operasi akan di informasikan melalui pendamping PKH” terangnya. Camat Tepus R ASIS BUDIHARTO S.Sos nampak ikut memantau jalanya bakti sosial ini. Beliau berharap agar proses tindak lanjut atau operasi bisa dilaksanakan di Puskesmas Tepus I agar memudahkan akses bagi warga Tepus yang mengikuti pemeriksaan.Terimakasih BAZNAS...karena MATA ADALAH JENDELA DUNIA...(WTjP).

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung