Agenda Koordinasi Senenan, Ini Unsur Yang Dilibatkan
Dwi S Yanie 30 Oktober 2023 21:07:07 WIB
Sidoharjo (SIDA) - Senin, 30 Oktober 2023 dilaksanakan rapat koordinasi yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kalurahan Sidoharjo yang diikuti oleh Lurah, Pamong, Bamuskal, Babinsa, Babinkamtibmas, Pendamping Desa, Lembaga Kalurahan, Ketua Desa Wisata, Ketua Kalurahan Budaya, Pokdarwis, tokoh nasyarakat, PPS dan Panwaslu Desa.
Koordinasi dilakukan agar semua informasi dapat tersampaikan melalui unsur yang terlibat, dan ini menunjukkan adanya keterbukaan Pemerintah Kalurahan dalam menyelenggarakan setiap kegiatan.
Tentunya dalam forum ini diharapakan adanya umpan balik dari peserta koordinasi.
Koordinasi dipimpin oleh Lurah Sidoharjo (Evi Nurcahyani, SIP), beberapa informasi yang disampaikan diantaranya :
- Pelaksanaan program BKK di Padukuhan Pulekulon dan Bengle II
- capaian penggunaan Dana Desa hingga bulan Oktober 2023
- Informasi terkait BLT Dana Desa
- Informasi Penyaluran Beras CPP bulan November
- Pelaksanaan pendataan Sipedet
- Progress Pelaksanaan pemanfaatan Tanah Kas Desa
- Evaluasi Pemberian Makanan MEP
- Informasi tahapan penyelenggaraan Pemilu Tahun 2023
- Himbauan netralitas ASN dalam Pemilu
- Kegiatan promosi Desa Wisata
- Apresiasi kepada Bumkalma sebagai agen laku pandai dengan transaksi terbanya
- Pelaksanaan Nyadran
Banyaknya informasi kegiatan yang disampaikan di Pemerintah Kalurahan diharapkan dapat tersampaikan ke masyarakat melalui peserta koordinasi yang dihadirkan pada hari ini.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Optimalkan PAD, Lurah Koordinasi Dengan Lembaga
- Senam Sehat Bersama Mbak Nofi, Diselingi Games Jadi Tambah Fresh
- Rakor RDS Bulan November, Di Hadiri Ketua TPPS
- Tim Inti Padukuhan Klepu, Bermusyawarah Di Balai Kalurahan Sidoharjo
- Pemerintah Kapanewon Tepus Monitoring Pelaksanaan APBKal Sidoharjo Tahun 2024
- Verifikasi Lapangan Dari BKAD Kabupaten Gunungkidul Atas Usulan Penghapusan Piutang PBB-P2
- Pendataan Keluarga Miskin Dan Muskal DTKS