Temu Tani Pendampingan Budidaya Pertanian

Dwi S Yanie 21 November 2023 20:33:37 WIB

Sidoharjo (SIDA) - Selasa, 21 November 2023, bertempat di Balai Kalurahan Sidoharjo diadakan kegiatan Temu Tani Pendampingan Budidaya Pertanian dalam rangka pelaksanaan BKK Dana Keistimewaan kepada Pemerintah Kalurahan Urusan Pertanahan. Hadir dalam kegiatan tsb Kepala Dinas Pertanahan dan Tata Ruang DIY, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY, Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Gunungkidul dan Koordinator BPP Kapanewon Tepus. 

Kegiatan ini di maksudkan sebagai evaluasi dari program BKK Dais 2023 pemanfaatan Tanah Kas untuk tanaman kedelai dan bawang merah yang tingkat keberhasilannya dianggap cukup bagus. Juga sebagai bahan persiapan program BKK Dais 2024 untuk pemanfaatan Tanah Kas untuk tanaman bawang merah dan peternakan kambing. 

Lurah Sidoharjo (Evi Nurcahyani, SIP) menyampaikan terimakasih kepada OPD yang telah ikut serta mengembangkan pertanian di Kalurahan Sidoharjo dan berharap agar menjadi contoh generasi milenial untuk menggeluti pertanian dan perkebunan.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung