RAT Pertanggungjawaban LKDMP Sido Makmur Telah Terlaksana
Dwi S Yanie 03 Januari 2024 19:53:59 WIB
Sidoharjo (SIDA) - Rapat Anggota Tahunan (RAT) Laporan Pertangungjawaban Lembaga Keuangan Desa Mandiri Pangan (LKDMP) Sido Makmur Kalurahan Sidoharjo dilaksanakan pada hari Rabu, 3 Januari 2024 di Balai Kalurahan Sidoharjo.
Acara tersebut dihadiri dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi DIY, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Gunungkidul, Koordinator Penyuluh BPP Kapanewon Tepus, Lurah Sidoharjo, Pamong, lembaga Kalurahan, pengurus LKDMP serta anggota.
Acara dibuat dua sesi. Sesi yang pertama diisi sambutan-sambutan dan sesi kedua diisi RAT.
Lurah Sidoharjo menyampaikan sambutan yang pertama dengan memberikan apresiasi terlaksananya RAT Mandiri Pangan Sido Makmur sesuai komitmen yang dibuat oleh Pemerintah Kalurahan sebelum tanggal 10 semua lembaga keuangan harus sudah melakukan pertanggungjawaban.
Senada dengan Lurah, apresiasi juga diberikan oleh Koorluh BPP Kapanewon Tepus, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Gunungkidul maupun dari Provinsi.
LKD Mandiri Pangan merupakan lembaga keuangan pertama di Kapanewon Tepus maupun ditingkat Kabupaten Gunungkidul yang melakukan RAT. Kemudian menjadi yang kedua di tingkat Provinsi.
Sebagai lembaga keungan yang telah berdiri selama 11 tahun, Mandiri Pangan Sido Makmur Sidoharjo dinilai konsisten dalam menjalankan aspek didalam sebuah kelompok diantaranya aspek teknis atau manajemen, keuangan atau modal, serta sosial ekonomi.
Seusai acara sambutan-sambutan dan evaluasi kemudian di sesi kedua diisi dengan rapat anggota.
Sebelum dimulai dibacakan susunan acara dan dibacakan tata tertib dalam rapat.
Dalam forum tersebut juga diisi dengan diskusi serta tanya jawab.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Rangkaian Acara Dumadining Sidoharjo Ditutup Dengan Pentas Seni Jathil
- Lomba Sesorah Basa Jawa Dalam Rangka Memperingati Hari Kartini
- Upacara Peringatan Hari Kartini
- Kirab Gunungan Warnai Puncak Acara Dumadining Sidoharjo
- Pemerintah Kalurahan Sidoharjo Berikan Stimulan Untuk Gereja
- Sarasehan Dan Do'a Lintas Agama
- Anjangsana Ke Rumah Bapak Ramelan Suseno, Mantan Lurah Sidoharjo