Sosialisasi Penerimaan Pegawai Bumdesma Mekarsari Tepus LKD
Dwi S Yanie 01 Oktober 2025 19:01:53 WIB
Sidoharjo (SIDA) - Sosialisasi Penerimaan Pegawai Bumdesma Mekarsari Tepus. Hari ini Rabu, 1 Oktober 2025 pukul 13.00 WIB. Hari ini dijadwalkan oleh panitia penerimaan pegawai untuk sosialisasi di Kalurahan Sidoharjo. Tokoh masyarakat, pamong, KIM mengikuti sosialisasi ini. Disampaikan oleh Bapak Suhadi (Panewu Anom Tepus) sebagai narasumber mengenai proses penerimaan mulai dari sosialisasi sampai dengan pelaksanaan ujiannya. Disampaikan pada sosialisasi ini juga mengenai persyaratan pendaftar yang ingin mendaftar menjadi calon pegawai Bumdesma Mekarsari Tepus. Dibuka 2 lowongan staf, dengan jadwal pendaftaran mulai tanggal 13 Oktober - 18 Oktober 2025. Pengambilan formulir dilayani di sekretariat panitia mulai tanggal 6-10 Oktober 2025. Kepada warga masyarakat Tepus yang memenuhi syarat dapat mempersiapkan segala persyaratan jika berminat untuk menjadi pegawai Bumdesma Mekarsari Tepus.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Kedatangan Tim Monev Kalurahan Budaya Akan Memindahtugaskan Pendamping Kalurahan Budaya
- Pengajuan Perubahan Desil Melalui Muskal DTSEN
- Sosialisasi Penerimaan Pegawai Bumdesma Mekarsari Tepus LKD
- Pembinaan Dan Pemberian Insentif Untuk RT Dan RW
- Bunda PAUD - Sapa Wali TK Negeri Tepus
- Kalurahan Sidoharjo Tetapkan RKPKal 2026 Bersama Bamuskal
- Paparan Ketapang Bumkal Maju Bersama