Koordinasi TP PKK Kalurahan Sidoharjo Perdana Di Tahun 2026

Dwi S Yanie 10 Januari 2026 16:47:25 WIB

Sidoharjo (SIDA), Sabtu, 10 Januari 2026, Tim Penggerak PKK Kalurahan Sidoharjo mengadakan koordinasi rutin dengan dasawisma dari 11 padukuhan se- kalurahan Sidoharjo. Koordinasi diawali dengan menyanyikan mars PKK sebagai bagian dari menumbuhkan rasa semangat kepada pengurus maupun dasawisma padukuhan agar senantiasa mengingat, memahami dan melaksanakan 10 program pokok PKK. Koordinasi dilanjutkan dengan pengantar dari wakil ketua TP PKK Kalurahan Sidoharjo, Ibu Yantini. Pada kesempatan koordinasi hari ini hadir pula Mas Ali Asngat selaku konsultan kesehatan, yang memberikan sosialisasi tentang permasalahan kesehatan terutama yang banyak di derita oleh kaun perempuan. Berbagai permasalahan kesehatan dan cara mencegahnya menjadi tema yang menarik minat dari peserta rapat koordinasi kali ini.

Di akhir koordinasi Lurah Sidoharjo, Evi Nurcahyani,SIP, memberikan arahanya terhadap TP PKK untuk tetap semangat dalam melaksanakan program kerja yang telah disusun di tahun 2026, walaupun anggaran yang akan di berikan untuk kegiatan TP PKK Kalurahan Sidoharjo tahun ini lebih sedikit dari tahun lalu. Juga di pesankan kepada peserta rapat koordinasi untuk senantiasa menjaga kesehatan dengan tetap menjaga pola makan dan senantiasa melaksanakan Germas setiap hari.

Rapat koordinasi ditutup dengan doá bersama dan juga arisan. Semangat PKK di awal tahun 2026…PKK KU…PKK MU…PKK KITA SEMUA.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung